Nasi Tuna Sayuran
Hi Clovers,
Pada postingan kali ini saya akan membuat nasi tuna sayuran yang dimasak dengan menggunakan magic com. Magic com adalah sebuah alat elektornik yang digunakan didapur untuk memasak nasi dan berbagai olahan yang lainnya. Ada banyak fungsi dan kegunaan dari magic com, seperti : memasak, mengukus, menghangatkan dan bahkan bisa untuk membuat kue.
Magic com yang saya gunakan untuk memasak nasi tuna sayuran adalah magic com dari merk Kris yang saya beli di Ace Hardware-Mall Festival Citylink Bandung. Bentuknya sangat unik karena menggunakan panel push-button yang dilengkapi dengan display waktu digital.
Menurut saya magic com ini sangat terlihat cantik untuk menghiasi area dapur rumah saya dan tentunya memiliki fungsi kegunaan utama sebagai perlengkapan alat-alat memasak yang cukup keren, karena menurut saya tampilannya terlihat canggih dan modern.
Pada saat pertama kali melihat magic com ini saya langsung suka dan langsung ingin memilikinya sebagai pelengkap alat memasak didapur. Salah satu alasan utama yang membuat saya membeli magic com ini karena magic com lama saya sudah rusak dan untuk magic com yang baru ini daya konsumsi listriknya tidak terlalu besar, yaitu hanya sebesar 600 watt saja pada saat melakukan proses memasak.
Tentunya dengan memasak menggunakan magic com adalah cara yang sangat praktis dan mudah untuk memasak dengan hasil yang enak. Jadi kali ini saya akan mencoba membuat nasi tuna campur sayuran dengan menggunakan magic com. Yuk.. Langsung saja saya siapkan bahannya.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
* Bahan-bahan Utama :
- 2 cup beras (bisa untuk 3-4 porsi nasi untuk orang dewasa)
- 1 buah Tuna kaleng (saya menggunakan merk Pronas tuna sambal goreng)
* Bahan-bahan Sayuran terdiri dari :
- 1 buah jagung manis
- 10 buah buncis
- 1 buah wortel
- 5 buah cabe rawit
- 1 buah tomat
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
* Bumbu-bumbu yang digunakan :
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh micin/vetsin
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan minyak wijen
Langkah-langkah cara pembuatannya :
- Cuci bersih terlebih dahulu semua sayuran yang akan digunakan untuk membuat nasi tuna sayuran. Setelah semua sayuran dicuci bersih lalu potong-potong menjadi kecil-kecil. Untuk Jagung manis rebus terlebih dahulu hingga 1/2 matang, setelah direbus lalu ditiriskan. Potong kecil-kecil sayuran buncis dan wortel. Untuk buah tomat cungkil pada bagian tangkai tomat/pada bagian atas tomat, hal ini dimaksudkan supaya tomat dapat matang merata pada saat dimasak menggunakan magic com, dan untuk cabe rawit saya akan menggunakannya secara utuh tapi dibuang terlebih dahulu untuk batang tangkainya. Semua bahan sayuran ini akan digunakan sebagai topping sayuran diatas nasi tuna.
- Untuk bawang merah dan bawang putih, potong dan iris tipis, lalu digoreng terlebih dahulu, dan setelah menjadi bawang goreng lalu angkat dan tiriskan. Bawang ini akan saya gunakan sebagai bawang goreng untuk dicampurkan pada beras nasi tuna sayuran.
- Cuci beras hingga bersih, saya menggunakan 2 cup beras dan pada saat akan dimasak menggunakan magic com biasanya saya menambahkan 3 cup air untuk takaran menanak nasi, namun karena kali ini berasnya ditambahkan sayuran dan tuna, jadi saya menambahkan extra tambahan air sebanyak 1/2 cup. Jadi jumlah air yang digunakan adalah sebanyak 3,5 cup.
- Setelah itu masukan bumbu-bumbu penyedap seperti : garam, vetsin/micin, merica bubuk dan minyak wijen. Aduk hingga merata dengan beras yang sudah campurkan dengan air.
- Masukan bawang merah dan bawang putih yang sudah digoreng, lalu aduk kembali hingga semua bumbu-bumbu tercampur secara merata keseluruh bagian beras.
- Masukan tuna, dan sayuran dengan diletakan diatas beras dengan susunan yang rapi mulai dari jagung manis yang sudah direbus 1/2 matang, potongan buncis, potongan wortel, daging ikan tuna, dan pada bagian tengah beras letakan wortel yang sudah di cungkil bagian atas tomat/tangkainya. Masukan juga cabe rawit utuh diatasnya. Susun rapi semua topping sesuai dengan kreasi kamu masing-masing.
- Lalu masak semua bahan dengan menggunakan magic com dengan program memasak standard cooking. Proses memasak dengan menggunakan mode standard cooking akan berlangsung selama kurang lebih 30 menitan.
- Setelah nasi tuna sayuran matang, kemudian aduk merata seluruh bagiannya hingga tercampur merata. Lalu siap untuk disajikan, jangan lupa tambahkan kerupuk untuk menambah cita rasa.
- Selamat mencoba untuk membuatnya dirumah Clovers.
Buat kamu yang ingin melihat bagaimana cara pembuatan nasi tuna sayuran dengan menggunakan magic com dalam bentuk video, kamu bisa menonton video cara pembuatannya dibawah ini :
Ok Clovers..!
Terima kasih buat kamu yang sudah membaca postingan dan menonton videonya, semoga postingan ini dapat memberikan inspirasi yang positif buat kamu, jangan lupa untuk Subscribe dan silahkan di Share ke media sosial yang kamu punya, supaya informasi yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk banyak orang.
Buat kamu yang ingin berkomentar mengenai cara memasak nasi tuna sayuran, kamu bisa menuliskan komentar dikolom komentar dibawah.
Mohon maaf apabila didalam postingan masih terdapat banyak kekurangan dan informasi yang kurang lengkap. Sampai jumpa pada postingan yang lainnya.
Salam Clovers
***
Postingan Menarik Lainnya :
Comments
Post a Comment
Tinggalkan Komentar Disini Untuk Kemajuan Blog Ini