Posts

Showing posts with the label Bandung

Bandung Ke Tasikmalaya Naik Kereta

Image
Hi Clovers, Pada postingan kali ini aku akan berbagi cerita tentang pengalamanku naik kereta api dari Stasiun Bandung menuju Stasiun Tasikmalaya. Perjalanan dari kota Bandung menuju kota Tasikmalaya menurutku terbilang perjalanan luar kota pendek atau perjalanan dekat. Namun terkadang karena adanya antrian kemacetan membuat perjalanan menjadi terasa sangat jauh dan melelahkan, apalagi kalau harus menyetir sendiri, dan kalau naik mobil terkadang aku suka males banget pada saat di jalur Limbangan dan Gentong. Karena di jalur itu selain jalurnya sangat curam dan berbahaya, terkadang ada antrian kemacetan, karena suka banyak bus dan truk besar yang tidak kuat menanjak di jalur pegunungan tersebut, sehingga tentunya menyebabkan antrian kemacetan yang membuat perjalanan menjadi semakin melelahkan. Nah, kali ini aku dari kota Bandung menuju ke kota Tasikmalaya mau naik kereta api saja, setelah aku mencari tahu tentang informasi jadwal kereta api, ternyata perjalanan kereta api tercepat dari s...

Sari Ater Resort & Hotel

Image
Hi Clovers, Pada postingan kali ini aku akan berbagi cerita tentang pengalamanku menginap di Sari Ater Resort & Hotel, tentunya pengalaman yang mengesankan selama menginap di Sari Ater Resort & Hotel yang berlokasi di Kabupaten Subang provinsi Jawa Barat. Aku menginap di Sari Ater Resort & Hotel pada hari biasa yaitu hari-hari kerja atau dalam istilah perhotelan disebut "weekdays" dengan tujuan supaya mendapatkan harga promo, dan benar saja, akhirnya aku mendapatkan harga promo Rp 600.000,- untuk tipe kamar Balcony per malam. Harga segitu sudah termasuk welcome drink untuk 2 orang, voucher breakfast (sarapan pagi) untuk 2 orang, dan Guest Card (Kartu Akses) Gratis untuk masuk ke area-area yang ada di Sari Ater Resort & Hotel, termasuk untuk kolam rendam air panas yang dibuka untuk umum. Untuk Tipe Kamar Balcony terdapat balkon diluar jendela untuk melihat pemandangan keluar, dan aku pilih kamarnya yang menggunakan tempat tidur twins bed. Menurut aku kamarnya n...

Air Cacing Bandung

Image
Hi Clovers, Pada postingan kali saya ingin berbagi cerita tentang mujarabnya air cacing tanah untuk menyembuhkan jenis penyakit tifus (tipes) disertai demam dengan suhu badan tinggi, cerita atau pengalaman yang saya bagikan di postingan ini adalah murni pengalaman pribadi yang saya alami. Kemarin tiba-tiba badan saya merasa tidak enak, terasa pegal dan linu pada seluruh badan, lalu pada malam harinya suhu badan naik tinggi dan demam. Badan saya menggigil seperti kedinginan tetapi suhu badan panas tinggi, dan pada saat setiap makan rasanya mual dan ingin muntah, jadi sama sekali tidak ada selera makan, badan menjadi lemas karena jumlah makanan yang dapat ditelan cuma sedikit saja. Kondisi seperti ini saya alami selama beberapa hari, walau saya sudah mengkonsumsi obat-obatan yang saya beli di apotik tetapi penyakitnya tidak kunjung hilang dan sembuh. Malah seperti tidak ada efeknya sama sekali, sampai akhirnya ada yang memberikan saran untuk coba meminum air cacing, katanya air cacing in...

Kupat Tahu Petis & Sayur Pak Haji

Image
Hi Clovers, Kali ini saya mau mencoba salah satu kulineran tradisional yang saya yakin semua orang pernah mencobanya, yaitu kupat tahu. Kupat tahu adalah sajian makanan tradisional khas daerah Jawa Barat, hampir di seluruh provinsi Jawa Barat pasti ada yang berjualan kupat tahu. Biasanya kupat tahu sering dijadikan sebagai menu untuk sarapan pagi yang praktis dan enak, tetapi terkadang ada juga yang menjadikannya sebagai menu makan malam. Jadi tukang kupat tahu ada yang berjualan pagi dan ada juga yang berjualan malam hari. Sajian Kupat tahu terdiri dari potongan kupat (ketupat), potongan tahu goreng, sayur tauge, irisan mentimun dan kerupuk, pada umumnya kupat tahu menggunakan saus bumbu kacang dan kecap manis, ada juga yang menambahkan kuah kaldu ayam atau kuah bumbu petis ke dalam kupat tahu. Buat kamu yang bingung apa itu kupat? Kupat yang dalam bahasa Indonesianya adalah ketupat dan orang Sunda biasa menyebutnya sebagai kupat adalah makanan yang terbuat dari beras yang di masukan ...

Ta Wan - Festival Citylink

Image
Hi Clovers, Kali ini saya akan makan malam di "Ta Wan" restoran yang berlokasi di Mall Festival Citylink kota Bandung Provinsi Jawa Barat. "Ta Wan" restoran adalah restoran yang menyajikan berbagai macam menu masakan chinese food , dan untuk menu legendarisnya adalah bubur, namun di restoran ini selain bubur juga menyajikan menu masakan chinese food yang lainnya, dan menu-menu masakannya ada banyak banget Clovers. Restoran "Ta Wan" sudah berdiri selama 24 tahun lebih melayani semua konsumen yang tersebar di seluruh wilayah negeri Indonesia. Wow..! restoran ini ternyata sudah lama banget ya Clovers, pantas saja menu buburnya sering disebut sebagai menu legendaris. Menurut wikipedia berbahasa Indonesia, nama restoran "Ta Wan" ini diambil dari bahasa Mandarin yang berarti "mangkuk besar", dan untuk Restoran "Ta Wan" yang pertama ada di Mega Mall Pluit, Jakarta Utara, yang sekarang mall tersebut lebih dikenal dengan sebutan Pluit...

Ayam T-Rex

Image
Hi Clovers, Kali ini saya akan memasak salah satu produk sajian frozen food ayam goreng yang menggunakan bumbu rempah-rempah yang enak banget, namanya adalah Ayam T-Rex. Kali ini merupakan pertama kalinya saya untuk mencoba memasak dan menyantap Ayam T-Rex. Menurut orang-orang yang sudah mencobanya, katanya Ayam T-Rex ini enak banget Clovers. Oh iya Clovers, Ayam T-Rex adalah daging ayam pejantan yang sudah dibumbui oleh berbagai macam bumbu dan rempah-rempah, kemudian di kemas dengan cara di bekukan atau termasuk kategori sebagai frozen food (makanan yang di bekukan). Di dalam satu kemasan terdapat 4 potong daging yang sudah di bumbui oleh rempah-rempah, tiap kemasan di bedakan untuk potongan daging bagian paha dan daging bagian dada, jadi kita dapat memesannya sesuai keinginan.  Cara penyajiannya pun sangat mudah sekali Clovers, kita hanya tinggal menggorengnya saja menggunakan minyak goreng tanpa menambahkan bumbu-bumbu yang lainnya. Tinggal di goreng saja lalu siap untuk di san...

Kampung Daun (Where Culture & Taste Meet)

Image
Hi Clovers, Kali ini saya sedang berada di salah satu tempat kulineran yang berada di kota Bandung-Jawa Barat, tempat kulineran yang satu ini sangat terkenal dan selalu menjadi salah satu tujuan wisata favorit bagi para pelancong yang ingin menikmati suasana alam yang sejuk sambil menikmati hidangan kulineran makanan khas Jawa Barat, dan untuk t empat kulineran yang akan saya kunjungi adalah Kampung Daun (where culture and taste meet). Kampung daun adalah sebuah restoran yang memiliki konsep wisata alam/alam pedesaan, karena suasana yang ada di Kampung daun sangat menyatu dengan alam dengan banyaknya pepohonan dan daun-daun berwarna serba hijau, suasananya sangat asri dan memiliki udara sejuk khas pegunungan yang membuat semuanya terasa menjadi lebih nyaman. Kampung daun berlokasi di Perumahan Villa Triniti Blok RR1 Jalan Sersan Bajuri No.88 KM 4,7 Desa Cihideung Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat - Jawa Barat. Kawasan resto alam ini memiliki area yang sangat luas dengan suas...

Sate Maulana Yusuf Bandung

Image
Hi Clovers, Kali ini saya sedang berada di salah satu tempat kulineran makanan aneka sate yang cukup terkenal di kota Bandung, yaitu Sate Maulana Yusuf. Tempat kulineran yang satu ini bisa di sebut sebagai tempat makan sate yang cukup legendaris karena sudah memulai usaha berjualan sate dari tahun 1980. Wow..! sudah lama banget ya Clovers, saya belum lahir pada tahun segitu, masih berbentuk butiran debu, hehe..! Saya akan mencoba makan di Sate Maulana Yusuf kota Bandung atas rekomendasi dari Kak Siska. Untuk lokasi tempat kulineran yang satu ini berada di Jalan Maulana Yusuf No.19, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung - Jawa Barat. Untuk lokasi alamat Sate Maulana Yusuf lokasinya gampang banget untuk di cari dengan menggunakan google maps , bentuk bangunannya seperti rumah dengan design rumah zaman dulu kota Bandung, tersedia meja makan untuk makan di dalam ruangan dan di luar ruangan. Lokasinya enak dan nyaman, saya lebih suka duduk di luar ruangan karena suasananya lebih a...

Bellamie Boulangerie Bandung

Image
Hi Clovers, Kali ini aku akan memberikan informasi tentang salah satu tempat kulineran atau tempat makan yang memiliki tempat nyaman dengan makanan yang enak-enak dan cukup terkenal di kota Bandung - Jawa Barat. Tempat kulineran yang satu ini menyediakan berbagai macam menu makanan dan minuman yang sangat lengkap, mulai dari menu sarapan pagi (breakfast), menu makan siang (lunch), dan menu makan malam (dinner), nama tempat kulinerannya yaitu Bellamie Boulangerie. Bellamie Boulangerie jika di lihat dari namanya merujuk pada toko roti atau bakery ala-ala negeri Perancis yang menjual berbagai macam jenis roti-roti Perancis, pastry, cake, sandwhich, ice cream dan masih banyak menu-menu makanan yang lainnya. Lokasinya berada di jalan Cihapit no.35, Kecamatan Bandung Wetan, kota Bandung - Jawa Barat. Bellamie Boulangerie untuk lokasinya tidak jauh dari tempat makan steak favorit aku dan teman-temanku, yaitu Karnivora. Untuk suasana di sini cukup nyaman, terdapat dua lantai yang menyediakan m...

Cocorico Cafe & Resto Dago Bandung

Image
Hi Clovers, Kali ini saya akan mengunjungi salah satu tempat wisata kulineran atau tempat makan yang memiliki suasana pemandangan alam yang indah, yaitu saya akan mengunjungi Cocorico Cafe & Resto. Cocorico Cafe & Resto lokasinya berada di Jalan Bukit Pakar Timur No.19, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Bandung provinsi Jawa Barat. Cafe & Resto ini berada di area kawasan Dago Pakar yang memang sejak dahulu kawasan ini sudah terkenal menjadi salah satu tujuan wisata kulineran untuk para wisatawan yang berkunjung ke kota Bandung - Jawa Barat. Karena di area Dago Pakar ini banyak terdapat tempat makan atau tempat wisata kulineran yang memiliki suasana nyaman dan sejuk, menjadikan area kawasan Dago Pakar ini memiliki ciri khas tersendiri yaitu cuaca kota Bandung yang terkenal adem bahkan kadang di selimuti oleh embun, pokoknya tempat ini nyaman banget untuk duduk bersantai melepas lelah dan stress, dijamin suasana hati kamu akan menjadi lebih relax. Salah satu tempat wisata kuliner...

Solaria Festival Citylink Bandung

Image
Hi Clovers, Kali ini saya sedang berada di Festival Citylink Mall Bandung dan saya akan makan malam di Solaria Restoran yang berada di lantai 3 Mall Festival Citylink Bandung, untuk lokasi alamatnya di Jalan Peta No.241, Suka Asih, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung - Jawa Barat. Solaria adalah jenis restoran keluarga yang menyajikan berbagai macam makanan dan minuman dengan banyak pilihan menu. Untuk macam-macam menu makanan di Solaria adalah : express bowl, bihun, mie, kwetiau, nasi goreng, dan untuk menu specialnya adalah : chicken cordon bleu, spaghetti, chicken katsu, fish & chips dan masih banyak lagi pilihan menu-menu yang lainnya. Untuk melihat daftar menu lengkap yang ada di Solaria, kamu bisa mengunjungi website resmi Solaria :  https://solariaresto.co.id/menu-hidangan/ Menurut saya makan di Solaria selain banyak pilihan menu makanan dan minumannya, masakannya juga enak karena selalu menggunakan bahan-bahan masakan yang selalu segar dan berkualitas. Suasana resto...

Nasi Liwet Pak Asep Stroberi

Image
Hi Clovers, Kali ini saya sedang berada di salah satu restoran Nasi Liwet Pak Asep Stroberi yang berlokasi di sebelah timur kota Bandung, untuk lokasi tepatnya berada di Jalan Raya Nagreg - Limbangan, Desa Ciaro, Kecamatan Nagreg - Kabupaten Bandung provinsi Jawa Barat. Nasi liwet pak Asep stroberi merupakan restoran/rumah makan khas masakan sunda yang menjadikan menu makanan nasi liwet sebagai menu favoritnya. Selain menu makanan nasi liwet di restoran ini juga menyajikan menu-menu makanan yang lainnya, seperti nasi putih, nasi goreng, mie goreng, seafood (sajian makanan laut) dan lainnya. Kali ini saya memesan menu makanan yang paling favorit disini, yaitu nasi liwet yang disajikan dengan menggunakan kastrol, kastrol adalah panci yang digunakan untuk membuat nasi liwet. Untuk lauk pauknya saya memesan ayam goreng, ikan peda, tahu goreng, gorengan mendoan (gorengan yang menggunakan isian tempe), sambal yang pedas dan mantap tidak lupa dengan lalapan sayur-sayuran hijau. Untuk suasana ...

Postingan Populer

Kepiting Masuk Kamar Rumah

Remote AC (Air Conditioner) Sharp Tipe AH-A5UCY

Glamping Lakeside Rancabali | Teras Bintang & Golesat Sirkuit

Lagoon Beer House Pangandaran

Cuci Boneka Ukuran Besar

Grand Permata Hotel Purwakarta

Kebun Teh Rancabali Ciwidey Bandung

The Volcano Resto