Cara Memasang Alat Slow Juicer Sharp EJ-C20Y-RD
Hi Clovers,
Pada postingan kali ini saya akan memberikan tutorial atau cara untuk memasang alat slow juicer merk Sharp EJ-C20Y-RD. Caranya mudah sekali dan gampang banget Clovers.
Sebelumnya saya akan menjelaskan sedikit terlebih dahulu beberapa bagian yang terdapat pada alat slow juicer beserta cara pemasangannya sebagai berikut :
- Motor listrik alat slow juicer, ini adalah bagian utama motor penggerak alat slow juicer, membutuhkan daya listrik sebesar 150 watt saat bekerja dengan kecepatan putaran rendah sebesar 60 RPM (Rotasi Per Menit), menjadikan nutrisi dan vitamin yang terkandung didalam buah-buahan dan sayur-sayuran tidak rusak pada saat proses pelumatan.
- Bagian wadah yang dipasangkan pada bagian badan motor listrik alat slow juicer, untuk bagian tempat/wadah ini berfungsi untuk menampung sari buah hasil dari pelumatan dan pemerasan sari buah-buahan dan sayur-sayuran. Bagian wadah ini memiliki 2 pipa saluran, saluran yang pertama yang akan akan mengalirkan sari buah-buahan dan sayur-sayuran kedalam gelas. Dan saluran yang kedua adalah saluran tempat pembuangan ampas dari buah-buahan dan sayur-sayuran yang telah dilumatkan dan diambil sari-sari buahnya. Satu hal yang perlu diperhatikan pada saat memasangkan bagian wadah ini, pada bagian wadah ini terdapat pengunci karet pada bagian bawah, pastikan pengunci karet ditutup/dipasangkan pada saat akan membuat juice.
- Bagian saringan, untuk saringan terdapat 2 buah saringan, saringan pertama adalah saringan yang digunakan untuk membuat juice dan saringan yang kedua adalah saringan yang digunakan untuk membuat sorbet/ice cream. Pada kali ini saya akan memasangkan saringan untuk membuat juice. Pasangkan bagian saringan dengan tepat sesuai dengan tanda-tanda yang terdapat pada bagian wadah alat slow juicer, biasanya tanda berupa simbol panah berwarna putih, sebagai penanda apabila pemasangannya sudah tepat.
- Bagian pisau pelumat, bentuknya bulat besar, ada terdapat bagian pelumatnya yang berbentuk seperti ulir yang berfungsi untuk memeras sari buah-buahan dan sayur-sayuran pada saat alat ini bekerja untuk melumatkan sari buah-buahan dan sayur-sayuran. Pasangkan pisau pelumat ini dengan benar pada bagian motor listrik alat slow juicer.
- Bagian penutup atas, pada bagian ini terdapat corong untuk memasukan potongan buah-buahan dan sayur-sayuran yang akan dibuat menjadi juice. Pasangkan bagian penutup atas ini dengan cara diputar sesuai dengan petunjuk kunci yang terdapat pada bagian samping.
- Dan proses pemasangan alat slow juicer sudah selesai, alat slow juicer telah siap untuk digunakan membuat juice yang segar dan sehat.
Buat kamu yang ingin melihat bagaimana cara memasang alat slow juicer merk Sharp type EJ-C20Y-RD, kamu dapat melihat langkah-langkah pemasangannya pada video dibawah ini :
Oke Clovers..!
Terima kasih buat kamu yang sudah membaca postingan dan menonton videonya sampai habis, jangan lupa untuk Subscribe dan silahkan di Share ke seluruh media sosial yang kamu punya, supaya informasi yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk banyak orang.
Buat kamu yang ingin berkomentar mengenai pembahasan cara memasang alat slow juicer kali ini, kamu dapat mengisi komentar dibawah.
Mohon maaf apabila didalam postingan masih terdapat banyak kekurangan dan informasi yang kurang lengkap. Sampai jumpa pada postingan berikutnya.
Salam Clovers
***
Postingan Menarik Lainnya :
Comments
Post a Comment
Tinggalkan Komentar Disini Untuk Kemajuan Blog Ini